Yamaha Aerox 155 bukan lawan Honda Vario 150… Karena…??

 

Sobat gearbalap… yang cantik, ganteng dan asyik2…

Tau ngga sob jika Yamaha Indonesia di ajang imos 2016 secara resmi memperkenalkan beberapa motor matic terbaru seperti Mio M3 dan Soul GT versi ISS, Yamaha Tricity, X-Max 250 dan Aerox 155…
Nah walaupun belom fix berapa harganya.., setidaknya kita bisa melihat wujud asli dari X-max atau Aerox155 dan bukan lagi berupa gambar spyshot.
Dan dari semua motor yang dipamerkan, Yamaha Aeroxlah yang membuat jantung deg deg serrr… Dengan dimensi mirip N-Max, Aerox 155 terlihat gagah, padat, macho & sporty.. Design rasa Eropa, modern dengan fitur lengkap adalah nilai plus yang di tawarkan motor ini..
 
Ah jadi inilah bentuk dari Vario killer tersebut… Tapi apakah benar Aerox155 di plot sebagai vario killer..?
Yaa bisa iya.. bisa juga tidak sich.. Tergantung dari berapa bandrol harganya nanti.. Yang pasti adalah : aerox dan vario jauh berbeda.. Tidak sama…!!! Seperti antara MX King dan Supra GTR…!!
Dua bentuk yang berbeda dan konsumen harus memilih.. so situasinya akan seperti ini ” suka atau tak suka” dan “beli atau tak beli”.. that’s it..

Tinggal preferensi konsumenlah yang akan menentukan apakah Aerox155 akan sukses di market…
Yang patut di acungi jempol adalah Yamaha sekali lagee berani mendobrak mindset design yang sudah mapan dengan menawarkan alternatif lain sebagai pilihan.. X-Ride, N-Max, Aerrox 125 dan kini Aerox 155…
Dan dalam kasus Aerox 155, motor ini absolutely keren abiszz sob..
Body bongsor.. ban gambot.., stang naked.., bagasi besar.. spedo digital semuaa ada di motor ini sob..
Mungkin jika sobat iseng jejerin antara Aerox 155 dan Vario 150, gearbalap yakin deh salah satunya akan terlihat so old even keduanya di beli di hari yang sama ha haha….
 
The next question adalah.. Mau di bandrol berapaaa Aerox 155 ini..?? Jika Yamaha ingin meningkatkan market share maka harga Aerox155 minimal samalah dengan Vario 150 dan akan lebih baik lagi jika harganya dibawah Vario 150..
Jika harga Aerox 155 mendekati harga N-Max sepertinya Yamaha lebih konsen ke memperkuat posisi N-Max even akan terjadi migrasi konsumen dari N-Max beralih ke Aerox 155..

Last mari berdoa bersama biar harga Aerox 155 ini sama dengan Vario 150.. dan mari berdoa agar di beri rizki supaya bisa meminang motor ini..

Thank you sob…
 

About gearbalap 426 Articles
Maturnuwun sudah baca artikel.. Jangan segan untuk berkomentar dan mari kita berdiskusi. Tidak ada moderasi, tapi komentarmu perlu waktu 5 menit baru muncul. So selamat menikmati apa yang tersaji di blog ini.. Btw jikaa ada perlu bisa hubungi saya di kanal berikut : 1. HP : 085216057131 (WA) 2. Imel : yhardiyan2@gmail.com

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*